<< Humanis - Kritis - Transformatif - Praxis >>

  • RSS
  • Delicious
  • Facebook
  • Twitter

Twitter

Kamis, 01 April 2010

Seni & Perjuangan Masa


Seni adalah satu bentuk ungkapan yang indah dari isi kehidupan. Isi kehidupan diungkap, diangkat, diterjemahkan dan dituangkan dalam aneka bentuk yang indah sebagai seni sastra, seni lukis, seni drama, seni musik/suara, dan sebagainya. Seni juga satu bentuk kecakapan yang tinggi dalam membawa satu ide diatas jalan yang rumit dan merealisasi secara tepat sampai pada tujuannya.

Seni tidak terlepas dan selalu bercermin pada kehidupan. Seni mengangkat kehidupan dan mengungkapkannya dalam bentuk yang indah. Seni mengangkat kehidupan sejarah masyarakat, atau riwayat hidup manusia orang-seorang, atau kehidupan sosial manusia. Seni mengangkat kehidupan di kota dan di desa, kegiatan buruh di pabrik atau tani di sawah, kesegaran pohon-pohon di gunung atau keganasan gelombang di laut, atau kebingungan para generasi muda dalam menatap masa depannya dan sebagainya. Semua itu diangkat dan diungkap dalam bentuk sastra yang indah, lukisan yang indah, drama yang indah, tarian yang indah, nyanyian yang indah, dan sebagainya

Kehidupan merupakan isi dari seni. Dan ungkapannya yang indah merupakan bentuk dari sifat seni. Isi kehidupan dan bentuk ungkapannya yang indah merupakan dua unsur seni yang tidak terpisahkan. Sebagaimana halnya bentuk dan isi, juga merupakan dua hal yang tidak terpisahkan.

Tidak ada komentar: